by

Masuk Cagar Budaya, Pagar Tembok Bekas Keraton Kartasura Dijebol

Akuntabel.id, SUKOHARJO – Pagar tembok bekas Keraton Kartasura dijebol. Padahal, pagar tembok itu merupakan cagar budaya, yang berdiri sejak tahun 1680.

Juru Pelihara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sukoharjo, Fredo Chandra Kusuma (26) mengatakan, tembok pagar tersebut dijebol hingga tiga meter. Dia mengetahui kejadian itu pada hari Kamis (21/4/2022) kemarin sekitar pukul 15.00 WIB.

“Saya dapat laporannya kemarin (Kamis) jam 15.00 WIB. Dijebol 3 meter,” katanya, Jum’at (22/4/2022).

Menurutnya, penjebolan tembok itu diketahui untuk akses keluar masuk proyek. Sebab, tanah dibagian pagar tengah dilakukan pengerukan oleh pemilik yang baru.

Mengetahui hal itu, ia langsung melapor ke perangkat Kelurahan dan Kecamatan setempat. Kemudian ditindaklanjuti dengan penghentian pengerjaan proyek.

Tembok pagar Keraton Kartasura ini diketahui usianya lebih tua dari Kasunanan Surakarta dan Kasultanan Yogyakarta. Pada tahun 2020 lalu, Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB), baru saja melimpahkan aset tersebut kepada Disdikbud Kabupaten Sukoharjo. Kemudian ditindaklanjuti dengan pembentukan tim dengan maksud untuk mendaftarkan bangunan peninggalan bersejarah itu ketingkat nasional.

“Bulan Maret kemarin baru dikaji dan diukur. Tiba-tiba ini dijebol. Saya sedih. Saya dan temen-teman komunitas yang merawat. ibaratnya batu bata satu jatuh aja kita kembalikan, ini malah dijebol seperti ini, semoga instansi terkait bisa tegas dalam memproses masalah ini,” tandasnya.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terbaru